Panit Binmas Berikan Pelayanan Kepada Masyarakat Dalam Bidang Upacara Agama Hindu.

28 October 2024 06:40:06 Wita | 7 views
Gambar

Polda Bali-Polres Karangasem-Polsek Manggis. Tugas sebagai anggota Polri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sangatlah kompleks, tidak saja dalam lingkup pelayanan publik, namun terkadang yang bersifat non tehnis diluar kedinasan. 


Pada hari Minggu, 27 Oktober 2024, PS. Panit Binmas Bripka I Wayan Panca S., S.H, mendapat kepercayaan dari warga untuk memimpin pelaksanaan upacara Agama Hindu yaitu manusa yadnya tiga bulan Bayi, bertempat di Desa Adat Tanahampo. 


Disamping bertugas sebagai anggota Polri, Panit Binmas diluar kedinasan, memiliki tanggung jawab untuk melayani umat sebagai Pemangku di Pura Polsek Manggis, maupun dilingkup keluarga dadia, sehingga dituntut mampu untuk menyeimbangkan antara tugas Negara dan tugas Agama. 


Kegiatan yang dilaksanakan Panit Binmas diharapkan akan memberikan dampak Positif terhadap Polri yaitu terbentuknya kerjasama dengan warga masyarakat untuk bersama - sama menjaga keamanan dan ketertiban serta dapat meningkatkan kepercayaan Publik terhadap Polri. 


Editor : Adi Antara

Publih : Humas Polsek Manggis