Bhabinkamtibmas Desa Aan Monitor Giat Pembagian Beras

23 October 2024 13:58:45 Wita | 9 views
Gambar


Sudah menjadi kewajiban bagi petugas Bhabinkamtibmas untuk selau hadir di desa binaan, baik untuk menjaga situasi Kamtibmas maupun menjalin kemitraan dengan masyarakat guna menyerap informasi dari masyarakat terkait situasi kamtibmas di desa binaanya.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Aan, Polsek Banjarangkan Aipda I Nyoman Edy Anta melaksanakan sambang kantor Desa Aan dan memonitor penyerahan bantuan beras tahun 2024 kepada warga penerima.

Bantuan pangan berupa beras dari Bulog ini memberikan dukungan kepada masyarakat Desa dalam menghadapi tantangan ekonomi.

Selain berkontribusi pada ketahanan pangan, program Bantuan ini juga merupakan upaya dari pemerintah untuk menciptakan kondisi sosial yang lebih baik bagi seluruh lapisan masyarakat.Oleh sebab itu Bantuan Pangan ini disalurkan untuk melindungi masyarakat dari krisis pangan.

Selain hadir dan Bhabinkamtibmas juga melakukan monitoring kegiatan.Bhabinkamtibmas juga menyerap informasi perkembangan situasi Kamtibmas serta memberikan imbauan kamtibmas dan mengajak masyarakat bersama-sama untuk aktif berperan serta dalam menjaga situasi Kamtibmas menjelang Pilkada serentak tahun 2024.

Ditemui secara terpisah Kapolsek Banjarangkan AKP I Made Sutika mengatakan bahwa apa yang dilakukan Bhabinkamtibmas di desa binaan bertujuan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat agar segala kegiatan di masyarakat dapat berjalan dengan aman dan lancar.”Kami dari Polsek Banjarangkan selalu mendukung kegiatan ataupun program dari pemerintah”Tutupnya.