Ops Zebra Agung, Bhabinkamtibmas Karangasem Imbau Warga Disiplin Berlalu-lintas.

26 October 2024 00:04:59 Wita | 6 views
Gambar

Polda Bali, Polres Karangasem, Polsek Karangasem. Bhabinkamtibmas Kelurahan Karangasem mengimbau warga khususnya para generasi muda untuk meningkatkan kedisiplinan terhadap aturan berlalu-lintas diantaranya memakai helm saat berkendara serta patuh terhadap rambu-rambu. Hal itu disampaikan ketika menggelar sambang ke warga Lingkungan Belong, Jumat (24/10). 


Kegiatan sambang ini juga merupakan implementasi pelaksanaan pendidikan masyarakat dalam Operasi Zebra Agung 2024 yang tertujuan untuk menurunkan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu-lintas. 


Sementara Kapolsek Karangasem Kompol I Made Dayendra menyatakan imbauan pendidikan disiplin berlalu-lintas akan terus dilanjutkan untuk mendukung suksesnya pelaksanaan Operasi Zebra Agung 2024 ini. 


"Selama berlangsungnya operasi, sosialisasi dan imbauan akan terus intens dilakukan terutama dari Bhabinkamtibmas maupun unit lantas", Ucap Kapolsek Karangasem Kompol I Made Dayendra. 


Melalui kegiatan positif tersebut dapat meningkatkan kesadaran berlalu lintas di kalangan masyarakat khususnya generasi muda .